Latar Belakang Strategi Promosi FAJAR TV Makassar dalam Menarik Minat Pengiklan
Sunday, 27 August 2017
Dengan hadirnya media komunikasi massa televisi, kemudahan berbagai macam kebutuhan informasi dan hiburan pun dapat dirasakan masyarakat secara lebih efektif dan efisien. Televisi memiliki daya persuasif yang lebih kuat disebabkan unsur-unsur audio berupa suara, dan visual berupa gambar hidup yang menimbulkan kesan mendalam pada pemirsanya. Kemajuan televisi seperti sekarang ini mengagetkan siapa saja, yang sebenarnya tidak memperkirakan begitu cepat perkembangannya sehingga dengan serta-merta dapat menjadi jendela dunia, Perkembangan televisi diikuti juga dengan semakin bertambahnya stasiun-stasiun televisi swasta nasional maupun lokal beserta siarannya yang semakin beragam. (Tri Utaminingsih, 2015)
Siaran televisi merupakan komponen media komunikasi massa digunakan sebagai sarana penyampai informasi yang dapat dijangkau hampir seluruh warga negara dalam masyarakat, setiap waktu, setiap tempat, dan melibatkan siapa saja (bahkan orang buta huruf) serta di mana saja. Teknologi yang digunakan sangat memungkinkan mengatasi hambatan geografis, cuaca maupun waktu. Apalagi dengan perkembangan teknologi televisi satelit maupun televisi kabel. Siaran televisi dapat dinikmati oleh banyak pemirsa bersama dan serentak, dan hal ini tidak mungkin dilakukan oleh media cetak.
Keberadaan stasiun televisi nasional dengan beragam tayangannya, kian hari menimbulkan berbagai kritik dari beberapa pihak. Tayangan televisi nasional dianggap tidak sesuai dengan tradisi dan budaya lokal. Karena alasan ini, maka dianggap relevan untuk mendukung lahir, tumbuh, dan berkembangnya stasiun-stasiun televisi lokal yang ada di daerah.
Perkembangan Kota Makassar tidak terlepas dari peran media informasi. Masyarakat kota Makassar sangat membutuhkan media yang tepat dalam penyalurannya sehingga materi yang ditransformasikan mempunyai nilai maksimal di mata mereka. Terbitnya Undang-undang Otonomi Daerah Tahun 2002 serta regulasi mengenai Undang-undang Penyiaran Tahun 2002 pada tahun 2003, menjawab keresahan masyarakat Sulawesi Selatan khususnya Kota Makassar akan kebutuhan informasi lewat program kreasi FAJAR TV Makassar.
FAJAR TV Makassar adalah stasiun televisi lokal yang berada di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia. Resmi didirikan pada tanggal 31 Desember 2007 dengan nama PT FAJAR TELEVISI MAKASSSAR,. Stasiun televisi ini merupakan jaringan dari Jawa Pos TV di Jakarta. Dengan semangat mengembangkan daerah melalui media penyiaran, khususnya televisi yang didukung oleh profesional muda dari berbagai latar belakang dan disiplin ilmu yang berbeda, FAJAR TV Makassar menggebrak dominasi televisi swasta dengan slogan,TVna Orang Sulsel (2009-2010), News & kuis (2010-Juli 2010), seratus persen sulsel (2010-sekarang) dengan Moto “Makassar yang sebenar-benarnya” yang beroperasi pada frekuensi 49 UHF, saat ini dijabat oleh M Sahlan Kartono. FAJAR TV dimiliki oleh Surat kabar Fajar dan Grup Jawa Pos.
Seiring berjalannya waktu, stasiun televisi lokal semakin bertambah di Sulawesi Selatan, berikut daftar penyiaran Televisi lokal.
Persaingan antara stasiun-stasiun televisi ini pun tidak dapat terhindarkan dalam menarik minat pengiklan. Karena iklan merupakan sebuah kewajiban bagi media massa televisi itu sendiri dalam hal mempertahankan dan menjaga keberlangsungan hidup stasiun televisi tersebut. Semakin banyak pengiklan yang masuk dalam sebuah stasiun televisi maka akan semakin banyak pula keuntungan yang akan diperoleh. Hal ini disebabkan, sebagian besar kegiatan operasional pertelevisian dibiayai oleh pendapatan dari iklan.
Setiap stasiun televisi harus memiliki strategi agar dapat bertahan dalam industri yang semakin banyak ini, strategi dan tindakan harus dilakukan untuk mendapatkan posisi di hati pemirsa sehingga hal ini akan menarik minat pengiklan. Pada saat ini iklan memang menjadi alat komunikasi yang penting bagi produsen atau perusahaan untuk dapat memperkenalkan produknya agar dapat dikenal oleh masyarakat.
Untuk mendukung kesuksesan sebuah stasiun televisi dan menarik minat pengiklan dibutuhkan suatu strategi promosi yang baik karena bisa berdampak pada kesuksesan pemasaran yang dijalankan dalam keadaan persaingan di era informasi saat ini yang kian melambung tinggi. Hal ini menyebabkan banyak perusahaan berusaha keras untuk dapat bertahan di dunia bisnis. Untuk itu diperlukan suatu strategi promosi yang mengarah pada suatu penyampaian pesan yang efektif dan tepat sasaran. Sehingga menjadikan perusahaan itu tidak ditinggalkan oleh khalayaknya begitu pula halnya dengan FAJAR TV Makassar memiliki strategi promosi dalam menjaring dan menarik minat pengiklan dari perusahaan swasta maupun pemerintah agar tetap bertahan.
Berdasarkan jumlah pengiklan di FAJAR TV Makassar menurun selama tiga tahun berturut-turut. Penulis semakin tertarik untuk meneliti penyebab menurunnya jumlah pengiklan tersebut dan bagaimana FAJAR TV Makassar bertahan dan berupaya menarik minat pengiklan kembali lebih banyak. Dalam penelitian ini dicoba untuk mendeskripsikan upaya-upaya yang dilakukan oleh FAJAR TV Makassar dengan strategi promosinya dalam menarik minat pengiklan. Sehingga dengan banyaknya pengiklan dapat memberikan kontribusi yang besar sekali dalam hal perolehan keuntungan dan eksistensi FAJAR TV Makassar itu sendiri.
Demikian mengenai Latar Belakang Strategi Promosi FAJAR TV Makassar dalam Menarik Minat Pengiklan, semoga dapat bermanfaat.
Siaran televisi merupakan komponen media komunikasi massa digunakan sebagai sarana penyampai informasi yang dapat dijangkau hampir seluruh warga negara dalam masyarakat, setiap waktu, setiap tempat, dan melibatkan siapa saja (bahkan orang buta huruf) serta di mana saja. Teknologi yang digunakan sangat memungkinkan mengatasi hambatan geografis, cuaca maupun waktu. Apalagi dengan perkembangan teknologi televisi satelit maupun televisi kabel. Siaran televisi dapat dinikmati oleh banyak pemirsa bersama dan serentak, dan hal ini tidak mungkin dilakukan oleh media cetak.
Keberadaan stasiun televisi nasional dengan beragam tayangannya, kian hari menimbulkan berbagai kritik dari beberapa pihak. Tayangan televisi nasional dianggap tidak sesuai dengan tradisi dan budaya lokal. Karena alasan ini, maka dianggap relevan untuk mendukung lahir, tumbuh, dan berkembangnya stasiun-stasiun televisi lokal yang ada di daerah.
Perkembangan Kota Makassar tidak terlepas dari peran media informasi. Masyarakat kota Makassar sangat membutuhkan media yang tepat dalam penyalurannya sehingga materi yang ditransformasikan mempunyai nilai maksimal di mata mereka. Terbitnya Undang-undang Otonomi Daerah Tahun 2002 serta regulasi mengenai Undang-undang Penyiaran Tahun 2002 pada tahun 2003, menjawab keresahan masyarakat Sulawesi Selatan khususnya Kota Makassar akan kebutuhan informasi lewat program kreasi FAJAR TV Makassar.
FAJAR TV Makassar adalah stasiun televisi lokal yang berada di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia. Resmi didirikan pada tanggal 31 Desember 2007 dengan nama PT FAJAR TELEVISI MAKASSSAR,. Stasiun televisi ini merupakan jaringan dari Jawa Pos TV di Jakarta. Dengan semangat mengembangkan daerah melalui media penyiaran, khususnya televisi yang didukung oleh profesional muda dari berbagai latar belakang dan disiplin ilmu yang berbeda, FAJAR TV Makassar menggebrak dominasi televisi swasta dengan slogan,TVna Orang Sulsel (2009-2010), News & kuis (2010-Juli 2010), seratus persen sulsel (2010-sekarang) dengan Moto “Makassar yang sebenar-benarnya” yang beroperasi pada frekuensi 49 UHF, saat ini dijabat oleh M Sahlan Kartono. FAJAR TV dimiliki oleh Surat kabar Fajar dan Grup Jawa Pos.
Seiring berjalannya waktu, stasiun televisi lokal semakin bertambah di Sulawesi Selatan, berikut daftar penyiaran Televisi lokal.
Persaingan antara stasiun-stasiun televisi ini pun tidak dapat terhindarkan dalam menarik minat pengiklan. Karena iklan merupakan sebuah kewajiban bagi media massa televisi itu sendiri dalam hal mempertahankan dan menjaga keberlangsungan hidup stasiun televisi tersebut. Semakin banyak pengiklan yang masuk dalam sebuah stasiun televisi maka akan semakin banyak pula keuntungan yang akan diperoleh. Hal ini disebabkan, sebagian besar kegiatan operasional pertelevisian dibiayai oleh pendapatan dari iklan.
Setiap stasiun televisi harus memiliki strategi agar dapat bertahan dalam industri yang semakin banyak ini, strategi dan tindakan harus dilakukan untuk mendapatkan posisi di hati pemirsa sehingga hal ini akan menarik minat pengiklan. Pada saat ini iklan memang menjadi alat komunikasi yang penting bagi produsen atau perusahaan untuk dapat memperkenalkan produknya agar dapat dikenal oleh masyarakat.
Untuk mendukung kesuksesan sebuah stasiun televisi dan menarik minat pengiklan dibutuhkan suatu strategi promosi yang baik karena bisa berdampak pada kesuksesan pemasaran yang dijalankan dalam keadaan persaingan di era informasi saat ini yang kian melambung tinggi. Hal ini menyebabkan banyak perusahaan berusaha keras untuk dapat bertahan di dunia bisnis. Untuk itu diperlukan suatu strategi promosi yang mengarah pada suatu penyampaian pesan yang efektif dan tepat sasaran. Sehingga menjadikan perusahaan itu tidak ditinggalkan oleh khalayaknya begitu pula halnya dengan FAJAR TV Makassar memiliki strategi promosi dalam menjaring dan menarik minat pengiklan dari perusahaan swasta maupun pemerintah agar tetap bertahan.
Berdasarkan jumlah pengiklan di FAJAR TV Makassar menurun selama tiga tahun berturut-turut. Penulis semakin tertarik untuk meneliti penyebab menurunnya jumlah pengiklan tersebut dan bagaimana FAJAR TV Makassar bertahan dan berupaya menarik minat pengiklan kembali lebih banyak. Dalam penelitian ini dicoba untuk mendeskripsikan upaya-upaya yang dilakukan oleh FAJAR TV Makassar dengan strategi promosinya dalam menarik minat pengiklan. Sehingga dengan banyaknya pengiklan dapat memberikan kontribusi yang besar sekali dalam hal perolehan keuntungan dan eksistensi FAJAR TV Makassar itu sendiri.
Demikian mengenai Latar Belakang Strategi Promosi FAJAR TV Makassar dalam Menarik Minat Pengiklan, semoga dapat bermanfaat.